Sahabat Yatim

Yatim Fun Trip, Ajak yatim jalan-jalan ke kebun Raya Bogor

Sabtu, (31/08/2024) Sahabat Yatim mengajak anak-anak yatim jalan-jalan ke kebun Raya Bogor, kegiatan Yatim Fun Trip ini diadakan untuk memeriahkan HUT RI ke-79. Bersama tim relawan, adik-adik yatim diajak dengan kegiatan-kegiatan seru, seperti melukis di tote bag berbahan kanvas. Dalam kegiatan Fun Trip ini juga diadakan perlombaan 17 belasan, seperti memindahkan karet dengan sedotan dan memindahkan gelas plastik dengan balon.

 


Anak-anak yatim dan tim relawan terlihat senang dan menikmati kegiatan Fun Trip ini. Semoga kegiatan Yatim Fun Trip bisa terus diadakan setiap bulan nya. Karena ini bisa menjadi pengalaman yang berharga bagi yatim, merasakan keseruan bermain bersama-sama. Alhamdulillah.

Sahabat Yatim akan terus ikhtiar untuk berdayakan yatim, karena dengan komitmennya, ingin mewujudkan kesejahteraan bagi anak-anak yatim dan dhuafa. Dan juga membawa kehangatan, kepedulian dan kasih sayang. Di balik setiap aksi kebaikan itu, terdapat niat tulus untuk meringankan beban sesama, untuk menyemangati mereka dan untuk menunjukkan bahwa di dunia ini masih banyak cinta dan kebaikan yang bisa rasakan bersama.

Yuk Sahabat, teruskan berdonasi ke Sahabat Yatim, agar semakin luas menebarkan senyuman bagi adik-adik yatim di seluruh Indonesia.

Exit mobile version