Tips Mengatur Keuangan Rumah Tangga Dengan Gaji 1 Juta, Memiliki gaji 1 jutaan memang bukanlah hal yang mudah untuk mengaturnya. Pasalnya saat ini gaji 1 jutaan adalah jumlah yang sangat sulit untuk menghidupi dan menyejahterakan kehidupan. Namun bukan berarti tidak ada cara untuk mengatur sistem keuangan dengan gaji tersebut.
Cara Mengelola Gaji 1 Juta yang Bisa Dilakukan
Ada banyak cara yang dapat saudara lakukan untuk mengatur gaji 1 juta agar mencukupi kehidupan dan meningkatkan kesejahteraan hidup. Seperti apa caranya.? Silakan saudara simak beberapa tips dan cara berikut ini.
1. Bergabung Sebagai Peserta Asuransi Kesehatan di Kelas Menengah
Penting selamanya memastikan saudara dalam kondisi yang sehat dan telah memiliki asuransi yang akan membantu saudara dalam hidup ini. Adanya asuransi akan membuat kehidupan terasa lebih sejahtera, sebab saudara tidak perlu khawatir akan mengeluarkan biaya yang besar dilaka saudara jatuh sakit.
Dengan gaji satu jutaan, saudara disarankan untuk mengikuti asuransi dengan kelas yang sesuai dengan kemampuan ekonomi saudara saja. Percuma mengejar kelas yang mewah jika saduransi mogok di tengah jalan yang nantinya akan hanya memberatkanb saudara dengan denda yang berlaku selama nunggak.
2. Menetapkan Target Pribadi
Dalam mengatur sistem keuangan, saudara harus memiliki target, misalnya uang saudara selama ini hanya mampu memenuhi biaya hidup dalam sebulan saja, maka dengan adanya target untuk menabung atau target untuk keperluan lainnya akan membuat saudara lebih memperhitungkan keuangan ketika saudara hendak mengeluarkannya untuk suatu hal yang mungkin tidaklah begitu penting.
3. Memilih Investasi yang Tepat
Gaji satu juta memang akan selalu terasa kurang, namun tidak dapat dipungkiri bahwa cara terbaik untuk membangun masa depan yang baik adalah dengan berinvestasi. Ad anayak investasi yang dapat saudara lakukan dengan cicilan yang kecil dan ringan dan salah satunya adalah dengan berinvestasi emas.
4. Berpikir Ulang Untuk Memenuhi Keinginan dan Hobi
Mengingat gaji 1 juta merupakan gaji yang sedikit, maka perhitungkan kembali untuk memenuhi keinginan dan hobi. Apakah hobi saudara tersebut membutuhkan banyak uang.? Apakah saudara memiliki keinginan yang sebenarnya tidak begitu dibutuhkan.? Memang mungkin akan terdengar sedikit menyiksa, namun kesuksesan dalam mengelola sistem keuangan tergantung dari diri saudara sendiri.
5. Memenuhi Kebutuhan dan Keinginan Saat Ada Diskon
Ada kalanya keinginan harus dipenuhi untuk menciptakan kesenangan yang menjadi obat lelah dari bekerja selama ini yang juga sekaligus sebagai menumbuh semangat dalam bekerja. Salah satu cara terbaik untuk memenuhi keinginan dan hobi adalah ketika adanya promo atau diskon yang sedang berlaku.
6. Memiliki 2 Tabungan Berbeda
Memiliki 2 tabungan yang berbeda juga bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk mengelola keuangan dengan baik. Satu tabungan dapat saudara gunakan untuk menyimpan uang keperluan dan satu lagi dapat saudara gunakan untuk investasi sehingga uang yang berada dalam tabungan investasi tidak akan terganggu dengan kebutuhan sehari hari.
Pastikan untuk memilih tabungan yang biaya administrasinya tidak banyak. Diperlukan riset kecil-kecilan untuk memilih mana yang bisa berikan keuntungan ini. Namun percayalah, perbedaan antara tabungan dengan biaya besar dengan yang biaya kecil akan sangat terasa.
7. Tidak Memiliki Kartu Kredit
Pertimbangkan kembali jika saudara ditawarkan kartu kredit atau sekadar memiliki keinginan untuk memilikinya. Sebab dengan gaji yang pas pasan akan menyulitkan saudara untuk membayar bunga. Namun jika mau tidak mau saudara ingin memiliki kartu kredit, maka pertimbangkanlah baik baik dan cek kembali pola pada sistem pemasukan keuangan saudara.
Itulah beberapa cara dan tips mengatur keuangan rumah tangga dengan gaji 1 juta dan semoga saja dapat bermanfaat. Meskipun gaji saudara serba pas pasan, pastikan bahwa saudara tidak lupa untuk mengeluarkan zakat dari gaji yang saudara miliki. Jangan khawatir uang saudara akan habis karena bersedekah, sebab sedekah adalah salah satu kunci dari keberkahan dan mengalirnya rezeki.