Site icon Sahabat Yatim

Tips Melakukan Umrah Pertama Kali Ke Mekkah

Ibadah umrah merupakan solusi untuk umat muslim yang ingin merasakan beribadah langsung di tanah suci mekkah. Karena jika menunggu haji. Akan menanti lebih lama lagi . karena antrian yang sangat begitu panjang. Jika kita berangkat umrah. Kapanpun bisa berangkat. Banyak agen travel yang dalam setahun bisa memberangkatkan umrah jamaah di Indonesia sampai 3-4 kali keberangkatan.  Bagi umat muslim yang pertama kali berangkat umrah ke tanah suci mekkah, secara manusiawi pastinya akan selalu merasakan  deg degan,  disini penulis akan berbagi tip melakukan Umrah pertama kali ke mekkah sebagai berikut.

 Tips yang pertama.  Untuk berangkat umroh kalian pastikan untuk berangkatnya di waktu hari hari biasa orang yang sibuk dalam bekerja, bukan di waktu hari libur, atau di bulan ramadhan.  Karena biaya keberangkatan akan semakin mahal. Bagi yang ekonominya  pas-pasan hindarilah waktu-waktu tersebut.

Tips yang kedua.  Carilah agen travel yang terpercaya, melalui saudara ,atau teman-teman yang sudah berangkat umroh. Ataupun kalian bisa bertanya kepada ustad yang sering sekali mengisi kajian dan selalu memberangkatkan umrah para jamaahnya. Jadi kalian bisa tenang dan insya allah tidak akan  tertipu. Karena jika kita mengikuti agen travel yang direkomendasikan oleh ustad yang terpercaya. Insya allah perjalanan untuk ibadah umrah akan khusyuk. Maka kalian bisa langsung mempersiapkan dokumen yang diperlukan untuk berangkat umrah , seperti paspor, foto close up, dan kartu kuning berisi vaksinasi meningitis dan influenza.

Tips yang ketiga.  Umrah termasuk ibadah dan juga olahraga, karena di dalam ibadah ada  kegiatan   ibadah yaitu tawaf, saí dan juga diwajibkan berjalan kaki dari tempat satu ke tempat yang lainnya. Oleh karena itu  sebelum berangkat umroh selalu melatih diri dengan melakukan olahraga yang ringan saja, secara teratur supaya kalian terbiasa berjalan kaki. Maka disaat kita sudah melaksanakan umrah di mekkah fisik kalian sudah siap dan juga semakin kuat. Dan jangan lupa mempelajari  buku-buku tentang umrah dan juga doa-doa ,sholat sunnah.

Tips Yang keempat. Kalian  mesti membawa bekal yang cukup untuk keperluan kalian. Kalian bisa bertanya kepada teman atau saudara, yang sudah pernah berangkat umrah, dan bertanya perlengkapan apa saja yang wajib dibawa  saat umroh, atau bisa juga ditanyakan ke agen travel. Contoh bawaan yang wajib  seperti, pakaian ihram,sandal?sepatu, kaos tangan, kerudung panjang, atau lebar, kaus kaki dan lain sebagainya.

Tips Yang Kelima. Jangan pernah melupakan membawa uang yang cukup  dan yang paling penting ,selalu menjaga kesehatan ada fisik kalian dan mental supaya sesampainya disana kalian tidak kaget.  Selalu belajar untuk ikhlas dan juga bersabar . karena disaat umrah nanti biasanya ada sesuatu hal yang akan terjadi disana.

 Wallahu alam Bishawab.

 

Exit mobile version