You are here:

Sahabat Yatim & Tabagsel Share Kirimkan Sembako Ke Gaza

Sembako Ke Gaza

Jumat, (26/06/2024) sampai sekarang masih terus terjadi genosida di Gaza, tidak terasa sudah hari ke-263 terjadinya agresi militer oleh tentara zionis. Tetapi itu tidak melemahkan semangat kemanusiaan dari Laznas Sahabat Yatim. Lembaga kemanusiaan yang sigap dan tangkas untuk membantu siapa saja. Penyaluran kali ini, Sahabat Yatim bersama Tabagsel Share Indonesia mengirimkan 76 paket sembako ke Gaza yang telah dibagi-bagikan kepada para pengungsi camp di Gaza, Palestina.

Bantuan ini menjadi bentuk nyata kepedulian terhadap kondisi masyarakat di Gaza yang menghadapi berbagai kesulitan. Setiap paket sembako ke Gaza berisi kebutuhan pokok seperti tepung, minyak, gula, dan bahan pangan lainnya yang sangat dibutuhkan oleh warga Gaza untuk dapat bertahan hidup. Selain sembako, ada juga obat-obatan untuk luka-luka atau sakit ringan yang dialami oleh warga Gaza. Proses pengiriman 76 paket sembako ke Gaza ini tidaklah mudah. Tim relawan Sahabat Yatim harus menghadapi berbagai tantangan logistik dan keamanan untuk memastikan bantuan tersebut sampai ke tangan yang membutuhkan. Meski demikian, semangat dan tekad untuk membantu saudara-saudara di Gaza selalu menjadi pendorong utama.

 

Sembako Ke Gaza

 

Laznas Sahabat Yatim dan juga Tabagsel Share Indonesia selalu aktif dalam menggalang donasi dan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai situasi di Palestina. Melalui berbagai kampanye sosial dan pengumpulan dana, mereka mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dan memberikan kontribusi nyata. Dengan semangat gotong royong dan kepedulian bersama, kita semua dapat berkontribusi dalam mewujudkan dunia yang lebih adil dan sejahtera, di mana setiap anak memiliki kesempatan yang sama untuk tumbuh dan berkembang dalam lingkungan yang aman

Donasi Juga Bisa Membantu Mereka Warga Gaza.

Gaza adalah rumah bagi lebih dari dua juta orang yang hidup dalam kondisi yang sulit karena serangan agresi militer dari zionis Israel. Blokade yang diberlakukan dapat membatasi aliran barang dan jasa, termasuk makanan dan obat-obatan, yang sangat dibutuhkan oleh warga. Tingkat kerusakan infrastruktur, serta akses yang terbatas ke pelayanan kesehatan dan pendidikan semakin memperburuk situasi. 

 

Sembako Ke Gaza

 

Penyaluran paket sembako ini sangat diperlukan karena selain mengatasi kekurangan pangan, dapat membantu stabilitas ekonomi di tiap warganya. Dapat mengurangi Malnutrisi di Gaza, terutama di kalangan anak-anak dan wanita hamil. Penyaluran paket sembako membantu menyediakan nutrisi yang diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan yang sehat. Dengan akses yang lebih baik ke makanan bergizi, risiko malnutrisi dan masalah kesehatan terkait dapat dikurangi. Dapat meningkatkan kesehatan mental, ketidakpastian mengenai sumber makanan sehari-hari dapat menyebabkan stres dan kecemasan. 

Dan mendukung Solidaritas dan harapan, Penyaluran bantuan sembako juga membawa pesan solidaritas dan harapan bagi warga Gaza. Ini menunjukkan bahwa mereka tidak sendirian dan ada banyak orang diluar sana yang peduli dan bersedia membantu mereka. Rasa kebersamaan ini dapat memberikan dorongan moral yang sangat dibutuhkan dalam situasi yang penuh tantangan. Program dalam membantu Palestina akan selalu dilaksanakan, Laznas Sahabat Yatim terus mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menciptakan perubahan positif dan membawa harapan bagi mereka yang membutuhkan, baik di Palestina maupun di berbagai belahan dunia lainnya. 

Yuk Sahabat, teruskan berdonasi ke Sahabat Yatim, agar semakin luas menebarkan kebermanfaatan untuk masyarakat