Resep Coconut Macaroon

Resep Coconut Macaroon

Kue coconut macaroon ini sangat populer di eropa, gurih kelapa dengan legitnya susu, crunchy diluar dan lembut didalam. Sangat cocok jadi jamuan dihari yang fitri.

Bahan:

-400 gram kelapa parut kering

– 4OO gram susu kental manis

– 1 sdm vanilla ekstrak

– 3 putih telur

– % sdm garam

– 150 gr coklat couverture / compound

Cara Pembuatan:

– Panaskan oven sampai 160 derajat C

– Campur kelapa, susu kental, dan vanili dalam mangkuk besar, aduk sampai rata. Sisihkan.

– Mixer putih telur dan garam pada kecepatan tinggi sampai agak soft peak

– Campur adonan putih telur dan kelapa, aduk pelan dan sebentar

-Buat adonan bulat dengan sendok makan, ke dalam Loyang yang sudah dilapisi kertas roti atau silpat. Panggang selama 30 menit sampai berwarna coklat. Angkat, dinginkan.

– Lelehkan Coklat. celup bagian bawah macaroon, dinginkan dan siap disajikan

Selamat mencoba~

 

  • Jika Kamu suka dengan artikel ini, silahkan share melalui Media Sosial kamu.
  • Jika Kamu ingin berdonasi untuk Anak Yatim dan Dhuafa, Silahkan Klik Disini.

Warehousing & Storage
Services

Careful storage of your goods

View details

Custom Transport
Solutions

Complex logistic solutions for your business

View details