“Kalau lagi hamil harus bla-bla-bla”

perhatian untuk wanita hamil – semua orang menasehati Anda saat Anda hamil Mulai dari nasehat yang faktual dan benar sebab mereka kutip dari sumber terpercaya, hingga nasihat yang berbau mitos, bahkan absurd. Kadang-kadang Anda merasa dianggap sebagai ibu hamil yang kurang up date terhadap informasi terkini seputar kehamilan. Tak heran bila mendengar nasehat-nasehat itu, rasanya Anda ingin langsung tutup kuping…

Tahan diri Anda untuk tidak berteriak,..Diaaam! ,,atau ,.Cukuuup!,, karena membuang-buang energi. Kalau nasehat yang Anda dengar memang sudah Anda ketahui sebelumnya -bahkan Anda sudah tahu lebih banyak dan detail tatap saja wajah si pemberi nasehat dengan tatapan bosan, dan katakan,
“Sudah tahu, tuh.” Atau “Nasehat mu kurang hits, saya baca di Ayahbunda tidak begitu.”

Tapi ingat! Adab sopan santun diperlukan bila pemberi nasehat adalah ibu mertua atau dokter. Ucapkan ..terimakasih,,, singkat. Lain lagi bila nasehat yang Anda dengar memang benar dan sahih adanya, turunkan ego dan dengarkan baik-baik! Terlepas dari itu, berpikir positif lah orang menasehati Anda semata mata karena mereka peduli.

perhatian untuk wanita hamil

“Ibu Anda berhak mendapat 1 porsi gratis”
Mungkin Anda belum tahu, ada lho, beberapa restoran di negeri ini yang memberi perhatian manis pada ibu hamil yang makan di restoran mereka dengan menyajikan hidangan…gratis! Bagi kebanyakan orang ini tentu sangat menyenangkan  apilagi bagi teman Anda yang berulang tahun yang hendak menraktir Anda).  Namun untuk segelintir bunda yang memiliki ego cukup tebal atau sedang dalam suasana hati kurang baik, makanan pemberian itu bisa dianggap pelecehan, apatagi karena harganya umumnya tak seberapa!

Menyikapinya..
Relaks, Bunda! Hidangan gratis diberikan bukan karena Anda terlihat butuh “perbaikan gizi”. Sama sekali tidak Tetapi ini adalah niat baik pemilik restoran berlandaskan rasa sayang pada ibu hamil. Tentu ada juga niat bisnis di baliknya, karena diam-diam mereka berharap ibu hamilyang gembira mendapat makanan gratis langsung men-tweet “Asyik dapat bebek goreng di restoran A Kebayoran Baru!”atau menyebarkan berita ini dari mulut kemulut. Win win solution-lah..jadi, nikmati saja isi piring Anda. Jika tidak suka, berikan kepada orang lain!

Majalah Ayahbunda

 

  • Jika Kamu suka dengan artikel ini, silahkan share melalui Media Sosial kamu.
  • Jika Kamu ingin berdonasi untuk Anak Yatim dan Dhuafa, Silahkan Klik Disini.

Warehousing & Storage
Services

Careful storage of your goods

View details

Custom Transport
Solutions

Complex logistic solutions for your business

View details