Site icon Sahabat Yatim

Majelis Telkomsel Taqwa (MTT) telah Menyalurkan bantuan Uang saku di Asrama Sahabat Yatim Balikpapan

Laznas Sahabat Yatim telah menyalurkan amanah yang diberikan oleh Majelis Telkomsel Taqwa (MTT) berupa penyaluran dalam program uang saku, yang diberikan kepada anak yatim di Asrama Sahabat Yatim Balikpapan.


Kegiatan penyaluran Ziswaf dari Majelis Telkomsel Taqwa ini dilaksanakan pada hari Sabtu (29/06/2024), dalam bentuk berupa uang saku yang diberikan kepada 150 anak yatim di tingkat SD, SMP, dan SMA. Kegiatan penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari program rutin yang diadakan oleh MTT dan juga sebagai bentuk wujud kepedulian kepada anak-anak yatim, serta mendukung pendidikan dan kesejahteraan anak-anak yatim di berbagai daerah. Diharapkan bantuan tersebut dapat membantu kebutuhan dasar para anak-anak yatim, sehingga mereka dapat melanjutkan kehidupan yang lebih baik, dan juga memberikan semangat dan motivasi kepada anak-anak yatim untuk terus belajar dan mencapai cita-cita mereka meskipun dalam keterbatasan.


Keceriaan serta rasa senang menyelimuti wajah anak-anak yatim yang menerima uang saku tersebut. Salah satu anak mengungkapkan rasa senangnya, karena dengan uang saku tersebut, akhirnya dia bisa membeli barang untuk kebutuhan sekolahnya. Ada juga anak-anak yang mengungkapkan kalau dirinya ingin sekali membeli barang keseharian yang dia butuhkan. Alhamdulillah, dengan bantuan uang saku ini anak-anak yatim bisa terpenuhi kebutuhannya.


Kedepannya selain penyaluran bantuan uang saku, MTT juga merencanakan berbagai program kemanusiaan yang lain, seperti Santunan Bunda Yatim, Bunda Yatim Berdaya serta Tebar Gizi. Semoga Kerja sama antara MTT dan Laznas Sahabat Yatim juga diharapkan dapat terus berlanjut. Karena dengan dukungan yang berkelanjutan, diharapkan anak-anak yatim dapat tumbuh menjadi individu yang mandiri, berprestasi, dan berkontribusi positif bagi masyarakat.


Terima kasih kepada Majelis Telkomsel Taqwa (MTT) yang sudah peduli terhadap anak yatim. Semoga kebaikan ini, Allah Subhanahu Wa Ta’ala memberikan keberkahan serta amal jariyah yang terus mengalir, Aamiin Ya Rabbal Alamin.

Exit mobile version