Sahabat Yatim

Bukan Main, Berikut Karir yang Bisa Disabet Para Santri!

Bukan Main, Berikut Karir yang Bisa Disabet Para Santri! Mungkin banyak orang yang bertanya tanya, apakah seorang santri bisa berkarir dan menjadi orang sukses.? Jawabannya ya tentu saja santri bisa menjadi orang sukses dan terkenal. Dalam kehidupan berpondok seorang santri banyak diajarkan tentang berbagai hal yang dapat menunjang santri menjadi orang yang sukses salah satunya seperti tekun, sabar, mudah bergaul dan lain sebagainya.

Karir yang Bisa Disabet Para Santri

Lantas karir apa yang dapat disabet oleh seorang santri.? Sebenarnya peluang seorang santri untuk berkarir sama saja dengan peluang orang lain pada umumnya. Namun berikut ini kami akan berbagi beberapa peluang karir seorang santri yang telah dibuktikan oleh santri lainnya.

1. Penulis

Seorang santri memiliki peluang yang cukup besar menjadi seorang penulis, seperti apa yang telah dibuktikan oleh Ahmad Fuadi yang merupakan seorang penulis yang sedang naik daun. Ahmad Fuadi telah berhasil terkenal melalui karya tulis novelnya yang berjudul Negeri Lima Menara.

Dalam novel tersebut menceritakan tentang perjalanan selama menempuh pendidikan di Pondok Pesantren Gontor yang telah sukses meraih Social Impact Award dalam Education UK Alumni Awards 2016.

Selepas pendidikannya di Gotor, Ahmad melanjutkan pendidikan masternya di Royal Holloway, University of London, Inggris, dengan beasiswa Chevening. Saat ini beliau juga telah mampu mendirikan komunitas 5 menara yang menyediakan akses pendidikan bagi komunitas yang kurang mampu.

Menjadi seorang penulis yang sukses tidak hanya dirasakan oleh Ahmad Fuadi saja, melainkan Habiburrahman El Shirazy juga telah berhasil menjadi seorang penulis yang terkenal melalui karya tulis novelnya yang berjudul Ayat Ayat Cinta dan Ketika Cinta Bertasbih.

Novel ini juga pernah diangkat menjadi cerita dari sebuah film yang juga berhasil meraih sebuah penghargaan. 

2.  Seorang Dokter

Menjadi seorang dokter juga bisa disabet oleh seorang santri, seperti apa yang telah diraih oleh Ali Alatas yang merupakan seorang santri yang lahir dari keluarga menengah ke bawah di pedalaman Musi Banyuasin, Sumatra Selatan. 

Ali Alatas pernah menempuh pendidikan di Pondok Pesantren Assalam Al-Islami di Desa Sri Gunung, Sungai Lilin, selama 6 tahun dengan dibiayai beasiswa. Selepas dari pendidikan di pondok, beliau mengikuti program santri jadi dokter dan beliau telah berhasil mengantongi prestasi. 

Selama kuliah, Ali sempat ditunjuk menjadi salah satu delegasi Mahasiswa Kedokteran Islam Indonesia di Cyberjaya University College of Medical Science, Malaysia. Di negeri Jiran itulah, Ali mendapat kehormatan untuk mempresentasikan peran kedokteran Islam di Indonesia.

3. Dosen

Seorang santri juga memiliki kesempatan menjadi seorang dosen terkenal, seperti apa yang telah dilakukan oleh Yudian Wahyudi yang merupakan lulusan Pondok Pesantren Tremas, Pacitan, Jawa Timur. Beliau dikenal sebagai salah satu guru besar di Tufts University, Amerika Serikat yang tepatnya sebagai dosen Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN).

4. Penyanyi atau Grup Band

Seorang santri jadi menjadi seorang penyanyi atau grup band.? Mengapa tidak.? Hal tersebut juga telah dibuktikan oleh sekelompok santri yang sekarang dikenal melalui beberapa albumnya. Siapa lagi kalau bukan wali band.

Wali band adalah salah satu band indonesia yang populer dan telah berhasil mendapatkan sejumlah penghargaan. Personil dari grup band wali merupakan sekelompok santri yang dipertemukan ketika mereka menimba ilmu di beberapa pondok yang berbeda beda.

Itulah beberapa karir yang dapat diraih oleh seorang santri yang mungkin sebelumnya tidak pernah saudara duga. Selain dari karir yang disebutkan di atas, tentu masih ada santri lainnya yang telah berhasil dan sukses berkarir di bidang lainnya.

 

Exit mobile version