Budi Anduk Berhati Mulia, Suka Bagi Sembako ke Tetangga, Banyak yang Kehilangan
Di lingkungan rumahnya di Jalan Inkaso Jatiwaringin No 3 RT 05/04, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi, Budi kerap memberi sembako ke tetangga yang kurang mampu.
“Almarhum sering memberi bantuan ke tetangga sekitar ataupun anak yatim piatu. Beliau orangnya sangat rendah hati dan dermawan,” ujar H Sahroni tetangga Budi Anduk, Senin (11/1).
Bukan hanya sering memberi bantuan ke tetangga, kata Sahroni, Budi juga tak lupa meninggalkan ibadah sholat. Bahkan bila tak ada kegiatan syuting, Budi menyempatkan diri sholat di masjid dekat rumahnya.
“Biasanya dia selalu sholat Jumat di dekat rumah, jam 10 pagi sudah berangkat ke masjid bersama pengurus lainnya,” kata Sahroni.
Tamin (58) tetangga Budi Anduk yang lain, menambahkan meski telah menjadi artis, Budi tak pernah sombong. Dia selalu ikut bersosialisasi dengan masyarakat bila tak ada kegiatan syuting.
“Kita suka ngobrol dengan beliau dan dia suka melawak juga. Orangnya memang suka bercanda,” kata Tamin.
- Jika Kamu suka dengan artikel ini, silahkan share melalui Media Sosial kamu.
- Jika Kamu ingin berdonasi untuk Anak Yatim dan Dhuafa, Silahkan Klik Disini.