You are here:

Cara Mengobati Alergi pada Makanan

Cara Mengobati Alergi pada Makanan

Cara Mengobati Alergi pada Makanan – Jika kita memiliki alergi, saat ada makanan yang kita konsumsi dan ternyata mengandung zat yang berbahaya bagi tubuh, kita akan sedikit menderita pada saat sistem kekebalan tubuh kita mengidentifikasi makanan-makanan tersebut. Kemudian, tubuh akan bereaksi dengan melepaskan antibodi untuk menetralkan zat-zat asing yang menyebabkan berbagai gejala alergi.

Setiap orang memiliki gejala yang berbeda-beda. Namun, gejala umum yang biasanya muncul pada seseorang yang mengalami alergi diantaranya adalah: ruam,kulit memerah,muntah, sesak nafas, batuk, hidung meler, dan pembengkakan pada bibir. Beberapa orang mengalami gejala pusing.

 

Cara Mengobati Alergi pada Makanan

 

Gejala Alergi

Biasanya gejala-gejala tersebut akan muncul setelah beberapa menit atau setelah 1 jam kita mengkonsumsi makanan tersebut. Secara umum makanan yang menyebabkan alergi akan mempengaruhi saluran pencernaan, kulit, saluran pernapasan dan sistem kardiovaskular.

 

Makanan yang Menyebabkan Alergi

Diantara beberapa makanan yang biasanya menimbulkan reaksi alergi antara lain, susu, khususnya susu sapi, kacang, kerang, kepiting, udang, gandum, jambu, dan strawberry. Beberapa orang mengalami alergi disebabkan karena mengkonsumsi berbagai jenis ikan laut termasuk juga buah pisang dan cuaca dingin.

Alergi makanan bisa berkembang karena faktor genetik.Meski demikian, faktor lingkungan juga bisa memicu alergi. Biasanya alergi bisa diobati dengan cukup mudah di rumah.

 

Cara Mengobati Alergi

Berikut adalah beberapa cara dan tips yang bisa anda manfaatkan untuk mengobati alergi, diantaranya adalah.

 

1.        Menggunakan green tea

Green tea atau yang dikenal juga dengan nama teh hijau adalah salah satu obat terbaik untuk mengobati gejala yang berhubungan dengan alergi makanan. Minuman ini memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan untuk membantu agar sistem pencernaan bisa berfungsi dengan baik. Selain itu, minuman ini juga akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

 

2.        Bawang putih

Salah satu bahan yang ditemukan di dalam bawang putih adalah Quercetin. Bahan tersebut sangat efektif dalam mengobati alergi makanan. Adanya sifat anti-inflamasi, antioksidan dan antibiotik yang terdapat pada bawang putih juga bisa membantu secara langsung mengurangi gejala alergi makanan. Jadi, jika anda terkena alergi makanan, anda bisa segera mengunyah 2 atau 3 siung bawang putih untuk mempercepat pemulihannya.

 

3.        Apple cider vinegar

Cuka apel atau yang biasa dikenal dengan apple cider vinegar memiliki sifat asam dan bisa digunakan untuk melawan berbagai gejala alergi makanan. Cuka apel tersebut bisa mengatur respon kekebalan tubuh kita sehingga dapat memulihkan PH basa di dalam tubuh dengan cepat.

 

4.        Lemon

Bisa dikatakan lemon adalah salah satu buah serbaguna yang tidak boleh anda lupakan dan harus ada di rumah. Buah ini memiliki sifat yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh sekaligus mencegah alergi dan mengobati gejalanya. Dikatakan bahwa, lemon adalah salah satu jenis buah-buahan yang apabila dikonsumsi dapat mengeluarkan racun dari dalam tubuh dan menjaga agar tubuh tetap dalam kondisi basa.

 

5.        Nettle

Nettle adalah sejenis tanaman yang bisa menyengat. Dalam istilah asing disebut Stinging Nettledan memiliki nama latin Urtica Dioica,biasanya tanaman ini tumbuh pada musim semi dan berumpun.

Tanaman ini juga memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat digunakan untuk mengobati berbagai jenis alergi termasuk alergi makanan. Jadi, jika anda ingin mengobati sendiri alergi makanan di rumah karena mengalami beberapa gejala seperti sakit perut, ruam pada kulit, mual dan bersin-bersin, anda juga bisa menggunakan tanaman netral ini.

 

TERIMA KASIH SEMOGA BERMANFAAT

 

  • Jika Kamu suka dengan artikel ini, silahkan share melalui Media Sosial kamu.
  • Jika Kamu ingin berdonasi untuk Anak Yatim dan Dhuafa, Silahkan Klik Disini.